DIY : Tutorial Memasang Ferit Pada Suzuki Ertiga

Kawan, sudah baca tentang “Cara Meningkatkan Performa Motor Dengan Rp. 13.000 Saja”, disini?. Kali ini MDblog akan mengulas tentang cara pemasangan ferit pada mesin mobil, yakni suzuki Ertiga.

Yang dibutuhkan :
Obeng +, Kunci ring 10, ferit 9mm 4 buah.

image

Persiapan..

Langkah awal, pada kondisi mesin mati ( dan sebaiknya kondisi dingin), buka kap mobil kemudian lepas baut pengunci box filter. Letaknya di kanan atas dan kiri bawah box seperti di gambar berikut :

image

Letak baut box filter

Kemudian lepaskan pengait box filter dengan filternya di bagian atas box. Di kanan dan dikiri.. setelah itu bix filter bisa dikesampingkan dan terlihat silinder head mesin K14  Suzuki Ertiga.

image

Pasang ferit clamp pada masing-masing kabel busi,

image

4 ferit untuk 4 kabel busi

Dan kemudian pasang kembali box filter dengan mengaitkan pengaitnya ke rumah filter

image

Pasang pengait tembaga box filter di sebelah atas box, kanan dan kiri. Kemudian tancapkan karet socket box filter ke socketannya,

image

Socket kanan

image

Socket kiri

Langkah terakhir tinggal memasang kedua baut diawal tadi menggunakan obeng + dan kunci ring. Selesai…

Mudah kan kawan, kemungkinan di merk lain juga sama, hanya beda letak posisi baut saja kok. Tarikan jdi lebih enteng dan bbm makin irit mas bro.. pasang ferit 7mm di kabel injektor juga mantap.

Baca juga :
[archives limit=10

Posted on 13 Mei 2014, in Do It Your Self (DIY), Info Roda Dua, Info Roda Empat and tagged , , , , . Bookmark the permalink. 10 Komentar.

  1. Manfaat yang terasanya gimana nih bro dgn pemasangan magnet ini?
    http://cahyadip.wordpress.com/2014/05/13/yamaha-mt-25-sang-naked-bike-nya-r25/

    • bukan magnet kang yadi.. kalo magnet kena panas sifat magnetnya hilang meski ferremagnetic.

      ini ferit bead kayak yang di kabel charger laptop.
      efeknya tarikan lbh padet, rpm ndak gampang drop, fc naik.. 😀 biasanya 14.1 an skrg bs 14.5 kpl.

    • Oh sip okeh, mau coba pasang di pcx dan z250 ahhh…itu merek TDK ya?

  2. asem. top nih infonya. mau coba di supra.

  3. melar di feritin eh

  4. Newbie nih kabel injector di Ertiga sebelah mana ya?, tolong gambarnya donk bro

  1. Ping-balik: [Review] 3 Tahun Pemakaian Suzuki Ertiga GX MT 2012, Ini Plus Minusnya | Mas Dani Blog

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.